Wednesday, April 3, 2024

Johan Zarco Nilai Marc Marquez Bisa Jadi Serigala di Kandang Ayam Untuk Tim Ducati

 


Setelah bergabungnya Marc Marquez di skuad tim satelit Ducati, yakni Gresini Racing menurut Johan Zaro membuat persaingan MotoGP 2024 semakin sengit.

Apalagi di dua seri perdana Marc Marquez terbukti berhasil berada di posisi barisan depan dan kerap kali berebut posisi dengan pembalap papan atas tak terkecuali Francesco Bagnaia.

Kemudian Johan Zarco juga menyoroti insiden yang menimpa Marc Marquez dengan Francesco Bagnaia di MotoGP Portugal sehingga keduanya terjatuh.

“Apakah Marc terlalu sering mundur (mengacu pada menutup lintasan dalam manuver)?

Apakah Pecco terlalu percaya diri (dalam mencoba mengembalikan menyalip ke Marc)?,” ujar Zarco.

“Selalu ada sedikit (kesalahan) pada mereka berdua, antara yang bertahan dan yang terlalu percaya diri. ” 

“Ini akan menjadi musim yang sangat menarik.” 

Bahkan Johan Zarco mengatakan bahwa Marc Marquez di tim Ducati akan menjadi persaingan semakin ketat.

“Saya pikir Marc Marquez di Ducati adalah serigala di kandang ayam.

Dan bagi Ducati, citra Marc Marquez juga sangat besar. ” 

Zarco juga yakin Marquez berambisi memenangkan gelar lagi, walau selalu merendah.

“Saya pikir Marquez memiliki dorongan sedemikian rupa sehingga dia akan memenangkan balapan, dan di kepalanya dia ingin bermain untuk gelar, dia ingin mengejar Valentino Rossi dalam jumlah gelar,” pungkasnya.

 

Tuesday, March 12, 2024

Pedro Acosta Mengaku Bahagia Dengan Hasil MotoGP Qatar

 


Pembalap Gasgas Tech3, Pedro Acosta tampil menjanjikan di balapan utama MotoGP Qatar 2024.

Melihat balapan perdana Pedro Acosta di balapan perdananya memang membuat para penonton kagum dengan aksinya saat menyalip Marc Marquez meskipun pada akhirnya dapat kembali dilewatinya.

Kemudian Pedro Acosta mengakui bahwa di balapan Qatar ia melakukan kesalahan dan berharap dapat memperbaikinya dibalapan selanjutnya.

"Aku sudah menjangkaunya. Tapi pada akhirnya, kami memang harus melakukan beberapa kesalahan, tidak semuanya bisa menjadi indah," ucap Acosta.

"Kami memulai lap pertama di P11 dan 10 lap kemudian aku di P4. Itu saja kami seharusnya sudah senang."

"Manajemen. Bukan bannya. Itu antara bensin dan sesuatu yang keluar di sana. Tapi hei, ini sudah lebih dari cukup."

"Start-nya lebih bagus dari sebelumnya, kecuali saat Miller menyalip dengan sangat dekat sehingga motornya bergoyang. Dan kemudian juga karena banyak orang, dan aku di tengahnya. Aku terganggu, menstabilkan sedikit dan lanjut lagi, aku kehilangan banyak waktu."

"Menyalip orang-orang, memiliki ritme, dan berada di sana adalah yang paling kusuka, kami harus bahagia."

"Aku tetap memilih mencoba 10 lap seperti ini dan kemudian melambar, daripada menjalani 20 lap hanya mengejar P5. Jadi kami harusnya lebih dari bahagia."

"Pada akhirnya memang manajemen, melihat yang di depan melaju, dengan pengalaman banyak, kemudian bagaimana aliran angin mempengaruhi di belakangnya. Jadi ini penting" pungkasnya.

Sunday, March 3, 2024

Alex Marquez Ingin Raih Hasil Lebih Baik Lagi di MotoGP 2024

 


Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez kini mulai mempersiapkan diri semaksimal mungkin di MotoGP 2024.

Jika melihat hasil yang didapatkan Alex Marquez di MotoGP 2023 dengan mengemas 2 kali kemenangan di Sprint Race, bunkan tidak mungkin ia bakal tampil lebih pik di MotoGP 2024.

Saya memenangi dua Sprint dan meraih dua podium (Grand Prix)," kata Alex Marquez.

"Jadi, saya ingin lebih konsisten berada di posisi-posisi itu, serta konsisten meraih poin. Meraih hasil baik pada akhir musim adalah target. Untuk melakukannya, kami harus menjalani tes pramusim dengan baik pula di Malaysia. Kami juga harus tampil baik dalam beberapa balapan pertama musim ini," sambungnya.

Kemudian Alex Marquez mengatakan bahwa bergabungnya Marc Marquez yang merupakan kakak kandungnya sendiri ia tak terlibat dengan keputusannya.

"Tentu saja Marc menanyakan beberapa hal kepada saya. Ia menanyakan opini saya dan semacamnya. Namun, saya tidak terlibat dalam keputusannya. Keputusan itu adalah keputusannya sendiri. Meski begitu, memang benar bahwa saya memberikan pendapat kepadanya sebagai seorang adik," pungkasnya.

 

Saturday, March 2, 2024

Jorge Martin Bersiap Hadapi MotoGP 2024


Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin merupakan pembalap yang mampu bersaing ketat dalam perebutan gelar juara di tahun 2023.

Setelah menjadi runner up di MotoGP 2023, kini Jorge Martin mempersiapkan diri jelang MotoGP 2024 dengan meningkatkan performa memulihkan mentalnya setelah kalah dari Francesco Bagnaia.

“Anda selalu bisa berkembang di segala bidang. Saya ingin meningkatkan performa di awal musim, karena di situlah saya paling menderita tahun lalu dan kemudian harus menutup defisit,” ujar Martin.

“Pada hari Minggu, saya juga harus mengerjakannya dalam hal set-up agar sepeda motor lebih siap untuk balapan utama. Dalam hal mental saya juga harus lebih siap.”

 “Saya pikir saya sedikit menderita secara mental pada akhir musim 2023, tekanannya terlihat jelas. Saya hampir terobsesi untuk harus menang, dan kemudian itu tidak berhasil. Jadi saya melakukan beberapa perbaikan di area itu,” sambungnya.

“Saya pikir saya punya banyak kelonggaran secara mental. Saya tidak mengerjakannya sebelumnya, tetapi sekarang saya mengerjakannya. Itu penting dan saya merasa saya sedikit lebih siap dibandingkan sebelumnya. Kami akan mencoba menunjukkannya di trek,” tutup Martin.


Alex Rins Ungkap Kelebihan dan Kekurangan Motor Yamaha YZR-M1

 


Pembalap Monster Energy Yamaha, Alex Rins sudah mengetahui karakter motor Yamaha YZR-M1 saat melakukan tes pramusim 2024.

Setelah melakukan tes pramusim Alex Rins menilai Yamaha sudah mengalami peningkatan kecepatan akan tetapi masih ada masalah di pengereman dan akselerasi.

“Hari pertama sungguh aneh. Saya mendapat masalah besar, terutama di pagi hari,” ujar Rins.

“Dibandingkan tahun 2022, segalanya telah berubah. Aspalnya baru, warna lintasannya benar-benar berbeda, bahkan bangunannya pun tak lagi terlihat sama. Jadi sulit menggunakan referensi saya yang biasa,”

Alex Rins mengungkapkan bahwa dirinya agak ragu saat menjajal motor Yamaha di tes yang diselenggarakan di Sepang.

“Saya agak takut sebelumnya karena kaki saya kembali bermasalah setelah tes Sepang. Mungkin karena cuaca dingin di Andorra atau fakta bahwa tulangnya belum sembuh. Untungnya, saya tidak merasakan batasan apa pun pada motornya,” kata Rins.

“Kami mencoba banyak bagian pada hari pertama untuk mengonfirmasi kesan dari Sepang. Ini juga termasuk beberapa sistem pembuangan dan sayap depan baru. Sepertinya ini berhasil sedikit lebih baik karena saya akhirnya menetapkan waktu terbaik saya pada ban yang berumur 20 lap.”

“Yamaha telah membuat kemajuan signifikan dalam hal mesin karena kami sekarang sangat kuat di lintasan lurus. Namun, kami masih harus berbenah di fase pengereman dan akselerasi. Kami masih kurang memiliki grip dibandingkan pabrikan lain, terutama di pintu masuk tikungan,” tutup Rins.

 

 

Friday, March 1, 2024

Marc Marquez Diyakini Jadi Pembalap Terdepan Lagi

 


Belum bergulirnya MotoGP 2024 menjadi banyak yang memprediksi jagoan atau siapa saja yang dianggapnya punya knas besar raih gelar juara.

Marc Marquez yang juga tampil apik saat menjalani tes pramusim menjadikan dirinya banyak yang menebak dirinya akan kembali raih kemenangan.

Hasil akhir tes pramusim di Qatar Marc Marquez berhasil menempati posisi keempat dan ini merupakan bekal yang baik bagi dirinya untuk memulai musim 2024.

Sebagaimana Carmelo Ezpeleta yang meyakini Marc Marquez akan tampil kompetitif bersama Gresini Racing dan menjadi yang terdepan.

“Saya tidak pernah membuat prediksi, karena saya sangat menghormati semua pembalap yang berlaga. Yang saya yakini adalah Marc akan menjadi yang terdepan tahun ini,” ujar Ezpeleta.

Menurut Carmelo Ezpeleta Marc Marquez membuat keputusan yang tepat untuk bergabung dengan Gresini Racing.

“Keputusannya sangat bijaksana, dia memilih untuk berubah. Tidak mudah mengambil keputusan itu. Marc sangat bijaksana dan jika dia mengambil keputusan itu, itu karena dia yakin itu yang terbaik,” tutup Ezpeleta.

Jorge Martin Kian Termotivasi Raih Gelar Juara di MotoGP 2024

 


Perebutan gelar juara MotoGP 2024 nampaknya akan semakin menarik untuk ditonton sebab semakin kompetitifnya para pembalap.

Jika melihat persaingan gelar juara MotoGP di musim 2023 dimana Francesco Bagnaia bersaing ketat dengan Jorge Martin diakhir musim. Kemungkinan Martin kian termotivasi di MotoGP 2024.

Apalagi perburuan gelar juara dimulai dari awal lagi pastinya membuat Jorge Martin mempunyai semangat lebih untuk tampil lebih baik lagi.

“Saya tahu saya dipandang sebagai salah satu kandidat (untuk memperebutkan) gelar (juara dunia), bahkan sebelum musim ini dimulai. Tekanan seperti ini hanya terjadi pada beberapa pembalap, dan menjadi salah satu di antaranya adalah motivasi lebih buat saya,” ucap Martin.

“Saya adalah bagian dari tim yang memiliki segalanya untuk membuat perbedaan, mulai dari motor, kru, dan pola pikir. Bersama-sama, kami memulai musim ini dengan tekad untuk mengambil posisi teratas.”

“2023 adalah tahun yang fantastis, penuh dengan hasil dan kepuasan yang luar biasa. Saya akan melakukan yang terbaik untuk memastikan tahun ini menjadi lebih baik lagi,” pungkasnya.